;

Hasil Benchmark AnTuTu Terhadap Galaxy S5 dan Sony Xperia Z2

Banyak produsen yang merilis produk baru di ajang Mobile World Congress (MWC) 2014 lalu. Selain Samsung Galaxy S5, ada juga Sony Xperia Z2, LG G Pro 2, HTC Desire 816 dan beberapa ponsel dari Cina.
Untuk yang penasaran dengan kinerja masing-masing ponsel jika diuji dengan aplikasi benchmark, tim AnTuTu sudah punya jawabannya. Mereka ternyata hadir di sana dan langsung menguji performa semua produk baru.
Hasilnya, ternyata Samsung Galaxy S5 bukan yang terbaik. Posisi pertama diduduki Sony Xperia Z2 dengan poin 34.986, disusul Galaxy S5 34.628. Namun harap diingat, aplikasi benchmark bukan satu-satunya ukuran yang memastikan bahwa ponsel satu lebih baik dari yang lain. Masih banyak kriteria di luar yang diuji AnTuTu yang semuanya sangat tergantung dari penilaian dan kebutuhan pengguna.
Comment With:
OR

Tidak ada komentar:

 
Copyright © 2011. Mas Sonny . All Rights Reserved
Home | Facebook | Twitter | Fans Page | RSS
Design by Sonny Alexis